Lebong, Hwnews.id – Kapolres Lebong Polda Bengkulu AKBP Awilzan, S.I.K, didamping Wakapolres, Kabag SDM, Kasi Propam, Kasiwas, memberikan arahan kepada 98 personel Polres Lebong yang belum menikah baik dari Polres dan Polsek jajaran. Kegiatan ini dilaksanakan di aula Polres Lebong, Kamis (26/1/2023) dimulai sekira pukul 10.10 WIB.
Kapolres menyampaikan, tujuannya mengumpulkan para personel yang belum menikah adalah untuk memberikan masukan yang positif guna membentuk karakter personel Polri yang presisi.
“Yang terpenting adalah bagaimana para Bintara Remaja mampu bertugas sebaik-baiknya, mengurangi pelanggaran yang bersifat merusak citra Polri seperti pelanggaran narkoba, kekerasan terhadap perempuan dan juga tindak pidana lainnya,” kata Kapolres.
Kapolres juga mengingatkan para personel bijak dalam menggunakan media sosial, diantaranya jangan mudah terprovokasi dan terpancing keributan akibat hoaks-hoaks di media sosial.
“Anggota juga kita larang mengikuti organisasi-organisasi yang tidak memberikan dampak positif bagi citra Polri, kita ingin anggota berlomba-lomba mencari prestasi, meningkatkan kemampuan kinerja dan membantu membangun citra positif Polri dimata masyarakat melalui aksi-aksi nyata,” pungkas Kapolres.